Play Together : Cara Dapetin Banyak Uang Star dan Gem

Star dan gem bisa digunakan untuk membeli pakaian, furnitur, kendaraan, pet dsb. Berikut ini cara mendapatkan banyak star dan gem.

  • selesaikan semua task.
  • selesaikan daily buat dapetin crown.
  • Pagi mancing.
  • Malam zombi virus buat cari star dan crown.

Today’s Gift

Today gift berhadiah star dan gem. Untuk mendapatkannya hanya perlu nonton saja. Hadiahnya lebih dari 1000 star. Hadiah today’s Gift bisa diambil di inbox .

Menyelesaikan Misi dari NPC

Banyak NPC di kota yang menawarkan quest / task berhadiah lebih dari 2000 uang star. Berikut daftar misi yang saya ketahui

School: Timid Girl – 08:00 malam- 150 Stars
Vice Principal – 00:00 Malam – 150 Stars

Depan Dance Floor : Mr. Cleaner – 04:00 Am – 150 Stars

Camp : Challenger – buka 24 jam – 300 Stars
Fireman – buka 24 jam – 300 Stars (2x Task)
Dr. Farbe – 8 pagi – 150 Stars
Dr. Farbe – 8 malam – 150 Stars

Playground : Challenger – buka 10:00 Am – 300 Stars.
Yeonie – buka pagi – 300 Stars

Pizza Corner : Papa Mino – buka 24 jam – 450 Stars – (3x Task)

Plaza Police : Victor dan Maria – buka 24 jam – 900 Stars – (3x task)

Pass

Pass berhadiah banyak jenis item, gem dan star. Caranya kita harus mengumpulkan crown (mahkota) sebanyak mungkin. Crown bisa didapat dari daily Mission, zombi, game party.

Pilihlah mode yang lebih menurutmu paling mudah, jika lebih mudah mode zombi maka mainkan mode zombi pada malam hari

Mancing pakai pancingan termurah

Jika ingin mencari uang dengan cara menjual ikan, kamu bisa menggunakan pancingan paling murah. Ikan yang kita dapat dari hasil memancing bisa dijual di fishing shop. Harga ikan paling kecil 15 star.

Jika menggunakan pancingan kayu (wood) minimal akan untung 50 star jika mendapat 10 ikan putih (common). Jika mendapat ikan hijau maka hasilnya akan lebih dari 100 star.

Menurut pendapat saya lebih baik memancing di pantai karena lokasinya dekat dengan tempat yang sering dikunjungi pet (ferris wheel, dance floor, pet shop). Selain itu kita perlu memancing makarel untuk menyelesaikan misi achievement.

Sampah dari memancing sepeti boneka, tulang ikan, pintu rusak bisa di recycle menjadi sprout poin yang nantinya bisa dipakai untuk beli box. Box ini berisi bermacam item termasuk uang star.

Mandi, Makan, Main dll

Karakter dan pet kadang meminta sesuatu seperti makan, berkendara, kemping dll. Jika dilakukan maka akan memberi hadiah sebesar 30 star

Daily stamp

Login tiap hari untuk memakai stempel. Hadiahnya star dan gem.

Misi dan achievement

Banyak misi dan achievement yang bisa kita kerjakan. Misi dan achievement biasanya berhadiah gem, star atau item lain.

Space Duck Box

Space duck bisa dibuka 5x sehari. Berisikan kostum bebek luar angkasa, star dan barang lainnya.

Game party dan zombi

Di game party, kita akan bermain didalam room yang terdiri dari 30 pemain. Kita harus menyelesaikan permainan yang tersedia seperti run obstacle dll.

Selain cara diatas, kamu juga bisa mencoba cara lain seperti school, zombie dll.

#tutorial mudah mengumpulkan star dan gem di Play Together untuk pemula. Cara Cepat mendapatkan uang star di Play Together

Leave a Comment

Your email address will not be published.

error: